Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Umpan mancing ikan di sungai paling ampuh hasil melimpah

Mancing di Sungai ? Ini umpan paling tepat || racikan mancing di sungai


Nouval.id Mancing ikan di sungai tentunya sangat berbeda dengan mancing di kolam atau pun di danau, tambak dan sebagainya. Hal terpenrting yang mempengaruhi hasil memancing kita adalah umpan. Umpan mancing di sungai pun perlu diperhatikan juga dengan jenis sungai karena umpan mancing di sungai keruh pasti agak berbeda dengan umpan mancing di sungai jernih. Biasanya jenis ikannya pun berbeda, Jadi jika kita mancing di sungai air keruh utamakan bau yang tajam. Dan pada kesempatan kali ini saya akan berbagi apa sja umpan mancing di sungai yang ampuh dan apa saja rracikan umpan mancing di usngai yang tepat agar mendapatkan hasil yang banyak. Tapi sebelum mancing jangan lupa juga berdoa ya...-Doa mancing ikan di sungai-

umpan mancing di sungai,racikan umpan mancing di sungai,bikin umpan mancing di sungai,buat umpan mancing di sungai,umpan mancing di sungai kecil,umpan mancing di sungai keruh,umpan mancing di sungai besar,umpan mancing di sungai air keruh,umpan mancing di sungai malam hari,umpan mancing di sungai arus deras,umpan mancing di sungai air jernih

Memang ada banyak hal yang berpengaruh dan penting saat kita memancing terutama di sungai. Misalnya joran, ukuran senar dan mata kail hingga cuaca. Tapi pada kesempatan kali ini saya akan fokuskan dulu ke umpan saja, untuk yang lain akan kita bahas pada kesempatan berikutnya.


Umpan mancing ikan di sungai paling ampuh


Hal pertama yang perlu kita perhatikan adalah sungai sebelum kita menentukan umpan apa yang akan kita pakai.  Pilih jenis ikan target terlebih dulu, misal di sungai jernih biasanya ikan - ikan seperti nila, Mujair dan paling banyak ikan gabus kecil. Saat kita bertemu sungai dengan air keruh dengan arus deras biasanya hampala dan catfish kalau di indonesia bisa lele, Patin, Bawal dll. 


Umpan Mancing Ikan Sungai Air Jernih 


Memancing di perairan sungai yang jernih bisa dibilang gampang -gampang susah. Di sungai yang jernih, ikan - ikan akan berkeliaran karena meraka fokus mencari ikan dengan melihat. Jika kita manfaatkan hal tersebut dengan umpan yang menarik dan menonjol. Umpan mancing ikan di sungai jernih yang saya rekomendasikan adalah udang kecil, lumut sawah, kroto, cacing tanah, saat musim hujan bisa pakai laron, ulat beras dan belimbing. Perlu diperhatikan juga di perairan jernih dan tenang akan lebih mudah jika umpan terlihat oleh ikan, jadi teknik casting akan sangat membantu. Paling tidak gunakan umpan ikan yang menonjol dari segi warna.


Umpan mancing ikan di sungai Air keruh/Deras


Jika kita bertemu spot mancing air sungai yang keruh dan deras, tentu saja ikan akan mencari makan dengan cara yang berbeda dengan air jernih. Sebagian besar ikan akan mengandalkan indera penciumannya saat mencari makan. Ikan biasanya berada di sudut-sudut tertentu dan menunggu mangsa. Umpan mancing ikan di sungai keruh atau umpan mancing di sungai deras yang saya rekomendasikan adalah umpan dengan bau  tajam dan menyengat. Dan pastikan umpan tersebut awet tidak mudah lepas. Umpan pertama adalah serangga seperti jangkrik, orong-orong, Kemudian cacing tanah, tempe basi ( busuk ) bisa juga kecebong dan racikan umpan dari roti dan telur agar awet.


Umpan Mancing Ikan Di Sungai Besar dan sungai kecil


Memancing di sungai memang kebanyakan yang kita dapat adalah ikan ikan kecil dan liar. Tapi tidak menutup kemungkinan kita mendapatkan ikan-ikan besar walaupun agak sulit. Ikan- ikan besar sangat jarang berkeliaran mencari makan, mereka lebih banyak berdiam di sarang. Karena sering berada di sungai yang dalam dan tyenang ,ikan ikan besar akan jarang terdeteksi. Coba saja gunakan beberapa umpan yang saya rekomendasikan. Gunakan mata kail agak besar, sedangkan untuk umpan bisa cacing,udang, ikan-kecil dipinggiran sungai, katak kecil ( bancet ), kecebong, serangga bisa juga menggunakan pelet. 


Sedangkan untuk sungai- sungai kecil bisa menggunakan cacing sawah, roti klik, laron, mie instan yang sudah direndam, tempe bungkus daun yang di iris kecil dan masih banyak lagi. Baik teman - teman semua, demikian rekomendasi umpan mancing di sungai keruh,jernih ataupun sungai besar dan kecil semoga bisa bermanfaat. jangan lupa tulis di komentar jika teman -teman punya rekomendasi umpan mancing paling ampuh.

Posting Komentar untuk "Umpan mancing ikan di sungai paling ampuh hasil melimpah"