Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Manfaat kroto untuk Cendet dan efek sampingnya

sobatlima.com || Manfaat kroto untuk Cendet dan efek sampingnya || sobatkicau

"Kroto itu adalah ekstra fooding yang sangat bagus sekali untuk memenuhi kebutuhan burung kicau seperti cendey kesayangan kita, tetapi juga bisa sangat berbahaya jika salah dalam memberikan."

Kroto selain memiliki kroto,kroto adalah,kroto super,kroto sari,kroto dihasilkan oleh,kroto artinya,kroto untuk pleci,manfaat kroto untuk murai,manfaat kroto untuk cendet,bahaya kroto


Kita semua sudah tahu bahwa kroto  itu memang salah satu EF yang sangat digemari oleh burung burung kicauan terutama bertipe fighter seperti cendet, murai batu ,kacer ,cucak ijo dll. Bahkan kenari pun juga suka dengan kroto. Bahkan bisa dibilang hampir sebagian besar burung kicau, cenderung menyukai kroto. Nah yang ingin saya bahas kali ini adalah manfaat kroto untuk burjng cendet dan juga efek sampingnya. Apakah memang ada efek samping negatif dari kroto jika diberikan untuk Cendet ?? Tentu saja ada jika pemberian EF kroto dilakukan sembarangan dan asal-asalan.

Pemberian dan settingan Kroto untuk cendet gacor

Burung cendet yang sudah gacor harus kita rawat dengan telaten agar performa stabil dan selalu siap gantang. Terutama dalam settingan harian cendet khususnya pemberian EF. Untuk kroto, cara pemberiannya pun harus dengan hati-hati karena protein yg mempunyai protein yang sangat tinggi. Semua teman-teman kicau mania banyak yang menggunakan extra fooding kroto ini untuk menambah tambahan extra fooding setingan harian dan juga setingan lomba. Tentunya pemberiannya pun harus ditakar dan tidak asal-asalan memberikan. Tetapi jika burung yang masih macet atau masih stress dan kita memberikan kroto ini dengan porsi yang lebih banyak, itu tidak masalah. Justru malah tambah bagus jika kita memberikan ini dengan porsi yang lebih banyak karena secara otomatis ini akan meningkatkan birahi burung kita dan burung yang masih macet ini bisa lebih cepat untuk berbunyi.

Sedangkan untuk burung yang sudah rajin berkicau, burung untuk lomba tentunya pemberiannya pun harus ditakar dan tidak boleh asal-asalan, bisa 2 hari sekali, seminggu dua kali. Bahkan 1 minggu sekali saat sehari menjelang lomba atau saat hari H Lomba.


Kandungan Kroto 

Banyak juga orang-orang yang mengasumsikan kroto ini bisa dikatakan sebagai obat. Tapi memang kandungan-kandungan kroto ini banyak mengandung vitamin penting.



Kandungan vitamin dan mineral kroto :

kalsium, zat besi, sodium, potassium, serta vitamin B1, B2, dan niacin. ( sumber : om kicau )

Dalam sebuah penelitian tiap100 gr Kroto mengandung protein sekitar 24,1 gram. Dan kelebihannya, kandungan lemak dan kalorinya lebih rendah (2,6 gram) dibanding telur ayam (11,7 gram), dan tentu saja tidak akan membuat cendet jadi gemuk. Jadi saya rasa kroto adalah EF yang paling say rekomendasikan untuk Cendet kesayangan kita.

Manfaat kroto untuk cendet

Baik kita ringkas saja manfaat kroto untuk cendet dan juga burung lainnya. 

  • Kroto digunakan oleh semua kicau mania untuk menjaga kebugaran burung. Dan ini memang sudah terbukti. Asalkan pemberiannya tepat maka cendet akan selalu fit dan dalam performa terbaik.
  • Mempercepat proses perawatan cendet yang macet bunyi ( nyekukruk). Pemberian kroto saat mabung juga disarankan. Protein yang tinggi akan meningkatkan birahi cendet,jadi  burung akan lebih cepat giras dan bunyi.
  • Kroto membantu daya ingat cendet saat dimasteri. Terutama burung yang masih trotolan akan sangat bagus sekali jika diberikan kroto.
  • Kroto juga digunakan sebagai obat bermacam penyakit untuk burung. Kita tahu kroto mengandung vitamin penting untuk tubuh burung. Dan kandungan kroto cukup lengkap untuk membantu cendet yang sakit.
Itu tadi manfaat kroto untuk cendet dan juga burung lainnya saya kira sama saja. Baiklah kita lanjut ke efek samping kroto atau sisi negatifnya.

Efek samping Kroto

Adalah suatu kesalahan jika kita menganggap semakin banyak kroto maka akan semakin baik. Pemberian EF apapun termasuk kroto jika berlebihan maka hasilnya akan sangat buruk. Kita tahu bahwa protein berlebihan bisa menaikkan birahi burung cendet. Karena itu kita juga harus jeli dalam memberikan kroto. Pertama kenali dulu kondisi burung, apakah sedang kurang birahi atau overnlalu kita coba berikan sedikit-sedikit. Bila cendet malas bunyi maka berikan takaran agak lebih. Namun jika terlihat giras terutama saat akan lomba maka berikan sedikit saja. Intinya kita harus berhati-hati, karena akibat parah jika terlalu banyak kroto maka cendet bisa ciyak ekor.

Yang kedua adalah kelemahan kroto yaitu tidak bisa disimpan terlalu lama. Atau bisa dibilang cepat basi. Dan kroto yang sudah basi sangat berbahaya untuk cendet. Bisa saja cendet keracunan dan akibat parahnya adalah wafat. Jika disimpan dalam kulkas paling lama 3 hari maka kroto tidak boleh diberikan lagi. 

Cara menyimpan kroto agar awet dan tahan lama

Sebenarnya sangat disarankan untuk tidak menyimpan kroto. Lebih baik beli sedikit-sedikit saja atau kalau ada waktu bisa mencari di kebun dll. Tapi jika terpaksa ada sisa dan harus disimpan, maka berikut ini adalah cara menyimpan kroto yang benar....


Posting Komentar untuk "Manfaat kroto untuk Cendet dan efek sampingnya "