Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Tips mudah agar Whatsapp aman dari penyadapan

sobatlima.com || Tips agar whatsapp kita tidak disadap orang lain || Tips dan trik

Assalamualaikum Halo teman-teman semuanya apa kabar..dan semoga baik baik saja. Sobat pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya Whatsapp alias Wa. Kalau dulu BBM sangat populer,namun sekarang wa adalah rajanya instan mesenger. Dari lebih dari 1,5 Milyar pengguna whatsapp, Indonesia termasuk salah satu negara dengan pengguna terbesar. Dari 170 juta pengguna internet di Negara kita,ada lebih dari 140 juta orang yang menggunakan aplikasi whatsapp ini. (Digital report 2019)

sadap wa web,wa disadap,cara menghilangkan wa disadap,cara mengetahui disadap wa,ciri ciri disadap wa,agar tidak disadap wa,cara tidak disadap wa,cara berhenti disadap wa,sadap wa kode *21*,sadap wa tanpa ketahuan web,sadap wa menggunakan imei


Sebagai aplikasi pesan instan,maka privacy dan keamanan menjadi jualan utama whatsapp yang kini sudah dimiliki facebook. Namun begitu,ada saja celah untuk tangan tangan jahil untuk menyadap whatsapp dan menggunakan untuk hal yang tidak baik.

Kalau yang menyadap pasangan kita atau teman yang iseng sih bukan masalah. Tapi bagaimana jika wa kita disadap orang jahat.

Penyadapan Whatsapp oleh para penjahat nantinya akun Whatsapp yang dibajak tersebut bisa digunakan untuk menipu. Misalnya dengan modus meminjam uang,kirim pulsa kepada teman,dengan menggunakan nama kita dll.

Nah untuk itu saya akan membagikan beberapa tips atau cara agar wa atau akun whatsapp kita terhindar dari penyadapan.

Amankan kode verifikasi.

Yang pertama adalah jangan membagikan kode verifikasi. Salah satu cara yang dilakukan oleh para pembajak adalah dengan mencoba login menggunakan nomor telepon kamu. Biasanya pada HP si korban akan ada nomor verifikasi yang dikirim oleh WhatsApp melalui SMS. Kemudian untuk mendapatkan kode verifikasi tersebut si penjahat akan menghubungi korbannya melalui telepon,SMS, messenger ataupun jejaring sosial lainnya. Biasanya dia akan mengaku sebagai siapa saja. Mungkin teman kamu,saudara,atasan bahkan mengaku sebagai polisi. Untuk itu jangan pernah sekalipun membagikan kode verifikasi Whatsapp pada siapapun karena itu sangat penting.

Whatsapp Web

Kemudian yang kedua supaya akun Whatsapp kamu aman dari pembajakan adalah dengan rajin mengecek pengaturan whatsapp kamu,apalagi jika hp kamu sering dipinjam orang lain,teman atau bahkan saudara. Biasanya ada saja yang iseng ingin mengetahui percakapan wa kita. Dan dengan whatsapp web akun kita akan dikloning dan dipbuka di hp lain atau komputer. Untuk membajak akun Whatsapp melalui WhatsApp web ini sangat mudah. Teman atau saudara kamu yang berniat jahat cukup meminjam HP kamu lalu scan untuk mengaktifkan WhatsApp web. Berikutnya akun Whatsapp kamu sudah bisa digunakan di perangkat lain untuk berbagai tujuan,minimal kalau dia iseng paling mengetahui semua isi chat WhatsApp yang ada di HP. Untuk terhindar dari hal ini seringlah mengecek pengaturan WA. Tekan saja titik 3 di pojok kanan lalu buka Whatsapp web. Jika kamu yang menemukan akun Whatsapp nya terhubung ke WhatsApp web silakan keluar saja untuk mengamankan akun Whatsapp kamu supaya tidak disalahgunakan.

Aktifkan verifikasi 2 langkah

Tips yang ketiga adalah mengaktifkan verifikasi 2 langkah. Ketika si pembajak berhasil mendapatkan kode verifikasi untuk mengaktifkan WhatsApp kamu maka diharuskan untuk memasukkan kembali kode verifikasi yang kedua. Tentu saja kode Ini yang tahu hanya pemilik aslinya dan untuk mengaktifkan fitur ini caranya sangat mudah pada aplikasi WhatsApp klik saja titik 3 yang ada di atas sebelah kanan, lalu Pilih setelan verifikasi 2 langkah kita klik aktifkan. Setelah itu kita buat PIN untuk mengamankan akun Whatsapp kita supaya nantinya jika perangkat kamu diaktifkan di HP lain akan meminta kode yang kedua, bukan lagi untuk konfirmasi pin di SMS seperti biasanya. Berikutnya kita masukkan email pemulihan jika kita lupa pin atau kode kedua,masukan untuk emailnya lalu pilih lanjut lagi. Alamat email ini untuk jaga-jaga jika kita nanti lupa kode tadi. Setelah itu lalu kirim selesai kita sudah aman.

Jadi jika orang lain berhasil meretas nomor kita dan mengaktifkan whatsapp-nya maka secara otomatis akan meminta kode yang tadi kita buat teman-teman. Demikian untuk tutorial singkat cara mengamankan akun Whatsapp supaya tidak diretas atau dibajak oleh orang lain semoga trik ini bermanfaat dan terima kasih banyak sudah membaca. Jangan lupa bagikan jika bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Tips mudah agar Whatsapp aman dari penyadapan"